Tidak salah kalau usaha rumahan (home Industri) yang banyak dikerjakan oleh jutaan rakyat kecil telah memberikan kontribusi sangat besar bagi pertumbuhan ekonomi kita. Mereka sudah bisa mandiri dengan keterbatasa-keterbatasan yang dimiliki, tinggal sedikit sentuan manajemen, dan keperpihakan
dari Pemerintah supaya mereka bisa tumbuh berkembang menjadi pengusaha tangguh. Minimnya permodalan dan keterbatasan pemasaran produk merupakan kendala sebagian besar pelaku usaha kecil ini. Sehingga diperlukan kerjasama saling menguntungkan dengan pelaku usaha besar, BUMN supaya terjalin hubungan kemitraan.
Pengusaha besar, BUMN yang sudah mendapatkan fasilitas dari pemerintah dan mempunyai keuntungan berjibun wajib memikirkan keberadaan mereka, kami berharap perhatian terhadap usaha kecil ini bukan hanya sekedar lips sevice saja. Lebih dari itu semoga terjalin pembinaan, pemberdayaan sehingga akan tercapai kemitraan mandiri. Produk-produk hasil dari usaha kecil ini merupakan komponen suplemen industri besar, suatu misal pengusaha ritel besar di tanah air ini mau memasarkan produk dari pelaku home industri ini, begitu juga dengan pabrik, dan uaha besar lainnya.
Ketika produk dari usaha kecil ini sudah mempunyai standart mutu produk yang telah ditetapkan oleh pemerintah maka tidak ada salahnya kalau pengusaha besar memilih komponen lokal sebagai pendukung usahanya. Mari kita canangkan kecintaan kepada masyarakat luas untuk mencintai produksi dalam negreri. Tahun 2012 kita jadikan titik awal pertumbuhan ekonomi usaha kecil mandiri yang memberikan kesejahteraan bagi jutaan masyarakat menengah bawah.
Tinggal kemauan politik dari pembuat kebijakan di negeri ini, kalau ingin memajukan ekonomi pelaku usaha kecil jangan cuma setengah hati harus all out dan ada hasinya. Memang diperlukan koordinasi dengan beberapa instansi terkait sehingga akan tercapai hasil yang malsimal. Pelaksanaan dilapangan harus benar-benar diwasi sepenuhnya oleh tenaga ahli serta terlatih supaya tepat sasaran dan berdaya guna buat pelaku usaha kecil.
Senyampang belum ada kata terlambat, mari kita bahu membahu, membulatkan tekad untuk mendarmabaktikan ilmu, pikiran, tenaga serta meteriil demi membantu pelaku usaha kecil di Surabaya khususnya, dan Indonesia pada umumnya.
Semoga harapan kami mendapat sambutan yang serius dari temen-temen pengusaha, Pimpinan BUMN, dan pengambil kebijakan di kota ini. Selebihnya kami menghaturkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Biro Kesejahteraan Jawa Timur yang telah banyak memberikan bantuan baik moral maupun spiritual kepada anggota kami, ucapan terima kasih kami kepada Bapak Pimpinan Disperidag Jatim, Direktur BPR Jatim, juga Kanwil Pegadaian Jatim. Semoga kerja sama yang telah terjalin selama ini akan terus kita tingkatkan dikemudian hari. Tidak lupa ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Bapak Gubenur Jatim selaku Dewan Pembina DPW APKLI Jatim dan Bapak Drs. Kuswiyanto selaku Dewan penasehat DPW APKLI Jatim. Salam Pemberdayaan Yes, Penggusuran No. Terima kasih atas kretik dan saran yang membangun. Ttd. Deky Sugeng Contac person : 081330581206, 087854435205
Tidak ada komentar:
Posting Komentar